DAFTAR MENU

Kamis, 05 Februari 2015

MAKANAN YANG DAPAT MENINGKATKAN MOOD

Salmon 
Sepotong salmon sangat kaya akan asam lemak tak jenuh ganda, DHA, dan EPA. Salmon dapat memenuhi kebutuhan lemak esensial anda sehari-hari.
Lemak ini memiliki peran kuat meningkatkan kemampuan sel tubuh terkait hormon yang melibatkan suasana hati.


Kenari 
Kenari merupakan jenis kacang-kacangan yang kaya lemak esensial.Kenari juga mampu menurunkan kadar kolesterol dan melancarkan aliran darah ke seluruh tubuh.
Hasilnya tubuh menjadi lebih 'ringan' dan suasana hati pun menjadi baik.

Telur
Telur merupakan sumber terbaik dari nutrisi vital, Kolin. Kolin terbukti memiliki sejumlah fungsi penting termasuk mengoptimalkan membran sel dan neutransmisi.
Neutransmisi ini diduga terkait dengan peningkatan energi dan suasana hati.

Roti Gandum
Karbohidrat rendah glycaemic index (GI) adalah pilihan penting untuk membantu mengatur kadar glukosa darah. Dengan mengatur kadar glukosa dalam tubuh akan membantu menjaga energi dan suasana hati.
Roti gandum adalah pilihan tepat makanan dengan karbohidrat rendah GI.

Daging Merah
Penyebab utama kelelahan pada wanita usia 24-35 adalah kurangnya zat besi. Konsumsi daging merah dalam jumlah kecil, tiga sampai empat kali seminggu dapat memenuhi kebutuhan zat besi tubuh. 

Teh Hijau
Konsumsi teh hijau setiap hari bisa membantu mengatur kadar glukosa dalam darah. Selain itu konsumsi teh hijau dapat meningkatkan kewaspadaan serta mengelola keinginan mengkonsumsi makanan manis, setelah makan siang.

Dark Cokelat 

Dark cokelat mengandung antioksidan, flavonois dan fenolik phytochemical yang sangat bermanfaat bagi kesehatan tubuh.

Kopi 

Kafein dalam kopi dapat menstimulus otak dan tubuh untuk bergerak.
Menikmati secangkir kopi bersama makanan berkarbohidrat rendah GI baik untuk mendorong energi tubuh.

Rumput Laut 

Rumput laut sangat kaya dengan yodium dan mineral yang diperlukan untuk mengoptimalkan kelenjar tiroid.
Pada gilirannya konsumsi rumput laut baik untuk mengoptimalkan energi dan memperbaiki suasana hati.

Kacang-kacangan 

Makanan ini mengandung karbohidrat yang lambat dicerna tubuh, sehingga baik untuk mengatur suasana hati.
Comments
0 Comments

Tidak ada komentar:

Posting Komentar